Lomba “Gebyar Prestasi Pelajar” Meriahkan Milad MTsN 1 Mesuji Ke-28

Mesuji, MTs N (Humas) – MTsN 1 Mesuji menggelar acara lomba “Gebyar Prestasi Pelajar” sekaligus memperingati Milad MTsN 1 Mesuji ke-28, Selasa (25 Februari 2025). Gebyar prestasi pelajar merupakan kegiatan perlombaan yang diikuti oleh siswa/i setingkat MI/SD se kabupaten Mesuji.

Kegiatan yang bertujuan menggali potensi siswa serta mempererat hubungan antara Madrasah dan sekolah MI/SD ini, dihadiri oleh Kepala Madrasah beserta jajaran, Bapak/Ibu guru, Kepala MI/SD, peserta lomba serta panitia dan seluruh pihak yang terlibat dalam acara.

Dalam sambutannya, Ali yusup menyampaikan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada peserta yang telah hadir mengikuti lomba “Gebyar Prestasi Pelajar”. “Kami mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta, dan memohon maaf apabila dalam penyambutan ada hal-hal yang kurang berkenan”, ujar Ali.

Ali juga menyampaikan keseriusan MTsN 1 Mesuji dalam memajukan pendidikan. “MTsN 1 Mesuji senantiasa menjaga komitmen untuk memajukan dunia pendidikan, oleh karena itu kami bersinergi meningkatkan mutu pendidikan dengan mengundang siswa/i MI/SD dalam upaya memajukan pendidikan”, lanjut Ali.

Ali juga berharap, dengan adanya lomba “Gebyar Prestasi Pelajar” dapat meningkatkan dan menjaga hubungan baik antara Madrasah dengan MI/SD se Kabupaten Mesuji. Acara yang digelar mulai pukul 08.00 wib berlangsung dengan meriah, diwarnai antusiasme para peserta dan dukungan dari guru dan orang tua.

Fatqur selaku ketua panitia saat ditemui menyampaikan, kegiatan “Gebyar Prestasi Pelajar” diikuti oleh siswa/i kelas 5 dan 6 dengan berbagai perlombaan antara lain, Futsal, Lomba Cerdas Cermat, da’i/ah, Lomba Rangking 1, lomba hafalan surat pendek, dan senam pramuka dan memperebutkan piala, hadiah serta uang pembinaan. (Humas)