MAN 1 Tulang Bawang Barat Bekerjasama dan Bersinergi dengan MTsN 1 Mesuji dalam Pengembangan IT di Lingkungan Madrasah Hebat dan Bermartabat

MAN 1 TULANG BAWANG BARAT BEKERJASAMA DAN BERSINERGI DENGAN MTSN 1 MESUJI DALAM PENGEMBANGAN IT DILINGKUNGAN MADRASAH HEBAT DAN BERMARTABAT
Sabtu (12/6) Kepala MAN 1 Tulang Bawang Barat Bapak H. Imam Kahfi, M.Pd.I dan Kaur TU Bapak Okta Kurniawan, S. Pd.I, M.M beserta jajaran berkunjung ke MTsN 1 Mesuji dalam rangka bekerjasama dan bersinergi dalam pengembangan IT di lingkungan Madrasah.Dalam kunjungan tersebut Kepala MAN 1 Tulang Bawang Barat beserta jajaran berkesempatan melihat proses Penilaian Akhir Semester (PAS) berbasis CBT (Computer Based Tes) yang di laksanakan oleh MTsN 1 Mesuji.Disambut oleh Kepala MTsN 1 Mesuji Bapak Ali Yusup, S.Pd.I yang didampingi Kaur TU Bapak Sukirno, S.Pd.I, Bapak Ali Yusup, S.Pd.I berbagi pengalaman mengenai kendala dan masalah yang terjadi selama proses Ujian Penilaian Akhir Semester (PAS). Selain itu Beliau menyampaikan bahwa pengembangan IT juga akan dilaksanakan dalam pembelajaran bukan hanya dalam Proses Penilaian Akhir Semester (PAS) tetapi dalam berbagai proses pembelajaran.Harapannya, dalam bekerjasama dan bersinergi dalam pengembangan IT di lingkungan Madrasah, proses belajar mengajar di lingkungan Madrasah baik di MAN 1 Tulang Bawang Barat maupun MTsN 1 Mesuji dapat berjalan dengan lebih baik dan meningkatkan mutu pembelajaran Madrasah. Sehingga dapat mewujudkan Madrasah hebat, Madrasah Bermartabat. Madrasah lebih baik, lebih baik Madrasah yang motto Madrasah di lingkungan Kementerian Agama RI.
Madrasah Hebat Bermartabat!

Bangga Sekolah di Madrasah!